Penemuan Mayat Tanpa Kepala, Kaki Dan Tangan di SD Bogor

Penemuan mayat seorang pria di dalam sumur sekolah dasar (SD) di Citeureup, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Mayat seorang pria tersebut di temukan tanpa kepala, kaki dan tangan.
“Bagian kepala dengan kaki dari lutut ke bawah itu belum di temukan, sama tangan,” kata Kanit Reskrim Polsek Citeureup Iptu Yayan Sopian, saat di hubungi pada hari Jumat (8/12/2023).

Mayat di temukan pada hari Kamis (7/12) sekitar pukul 12.00 WIB kemarin. Mayat pria tanpa kepala, kaki dan tangan itu pertama kali di temukan di sumur oleh seorang pekerja di sekolah dasar tersebut.

“Saat itu yang menemukan jenazah pertama kali namanya Pak Amin, rencananya lagi mau bersih-bersih aja karena terdapat banyak sampah di dalam sumur. Ternyata pas waktu di pakai pengait sumur terbawa itu bagian tulangnya,” tuturnya.

Sementara waktu masih belum dapat di pastikan identitas diri dari mayat tersebut. Namun, ada salah seorang warga sekitar yang mengklaim bahwa mayat tersebut merupakan bagian dari anggota keluarganya yang telah lama menghilang.

“Kalau di lihat sekilas dari ciri-ciri pakaiannya itu ada keterangan dari pihak keluarga namanya Pak Jauhar, itu di kenali sama anaknya, ‘Oh itu pakaian bapak saya yang memang sudah lama nggak ada’ katanya,” ujarnya.

Berdasarkan dari pengakuannya, keluarganya tersebut telah menghilang pertama kali sejak bulan Januari 2023 silam. Namun, pihak kepolisian belum pernah menerima laporan orang hilang.

“Kalau menurut keterangan si keluarganya itu tidak adanya dari sejak bulan Januari sudah hampir setahun. Tapi kan kalau kita nggak tahu karena memang belum pernah terima laporan orang hilang,” jelasnya.

Mayat tersebut kini telah di bawa ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati oleh polisi untuk menjalani autopsi lebih lanjut. Pihak kepolisian sampai saat ini masih melakukan penyelidikan terkait kasus penemuan mayat tanpa kepala, kaki dan tangan tersebut.

“Iya kita sempat lakukan pemeriksaan di RS Polri malam hari, karena kan ada bagian tubuh yang lain yang di temukan,” ucapnya.